Sunday, 22 August 2010

Jangan Kalian Mengikuti Langkah Setan

Jangan Kalian Mengikuti Langkah-Langkah Setan


Hai orang-orang yang beriman, Janganlah kamu mengikuti langkah setan. Barangsiapa yang mengikuti langkah-langkah setan, maka sesungguhnya setan itu menyuruh mengerjakan perbuatan yang keji dan yang mungkar. Sekiranya tidaklah karena kumia Allah dan rahmat-Nya kepada kamu sekalian, niscaya tidak seorangpun dari kamu bersih dari perbuatan-perbuatan keji dan mungkar itu selama-lamanya, tetapi Allah membersihkan siapa yang dikehendaki-Nya. Dan Allah Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui. QS. 24 : 21
يا أيها الذين آمنوا لا تتبعوا خطوات الشيطان ومن يتبع خطوات الشيطان فإنه يأمر بالفحشاء والمنكر ولولا فضل الله عليكم ورحمته ما زكا منكم من أحد أبدا ولكن الله يزكي من يشاء والله سميع عليم
Langkah-Langkah setan, Hasil kerja keras setan / iblis menyesatkan manusia; diantaranya :

1.      Setan berhasil membuat indah semua bentuk kemaksiatan.
Iblis berkata: Ya Tuhanku, oleh sebab Engkau telah memutuskan bahwa aku sesat, pasti aku akan menjadikan mereka memandang baik perbuatan maksiat di muka bumi. dan pasti aku akan menyesatkan mereka semua. QS. 15 : 39
قال رب بما أغويتني لأزينن لهم في الأرض ولأغوينهم أجمعين
2.       Setan berhasil memanjangkan angan-angan manusia dan manusia terus mengikuti pola pikir setan.
(Setan berkata) dan sungguh akan aku sesatkan mereka (manusia) dan aku membangkitkan angan-angan kosong pada mereka dan aku akan menyuruh mereka memotong telinga-telinga binatang ternak, lalu mereka benar-benar memotongnya, dan akan aku suruh mereka merubah ciptaan Allah lalu mereka benar-benar merubahnya. QS. 4:119
ولأضلنهم ولأمنينهم ولآمرنهم فليبتكن آذان الأنعام ولآمرنهم فليغيرن خلق الله ومن يتخذ الشيطان وليا من دون الله فقد خسر خسرانا مبينا
3.       Setan berhasil menimbulkan perselisihan di antara manusia.
Dan katakanlah-Ya Muhammad-kepada hamba-hamba-Ku: "Hendaklah mereka mengucapkan perkataan yang lebih baik. Sesungguhnya setan itu menimbulkan perselisihan di antara mereka. Sesungguhnya setan itu adalah musuh yang nyata bagi manusia”. QS. 17 : 53
وقل لعبادي يقولوا التي هي أحسن إن الشيطان ينزغ بينهم إن الشيطان كان للإنسان عدوا مبينا

4.       Setan berhasil menvuruh manusia berbuat keiahatan dan mengatakan terhadap Allah apa yang tidak kamu ketahui.
Sesungguhnya setan itu hanya menyuruh kamu berbuat jahat dan keji, dan mengatakan terhadap Allah apa yang tidak kamu ketahui. QS. 2 : 169
أو كصيب من السماء فيه ظلمات ورعد وبرق يجعلون أصابعهم في آذانهم من الصواعق حذر الموت والله محيط بالكافرين
5.       Setan hanya memberi janji-janji bohong kepada manusia.
Dan berkatalah setan tatkala perkara hisab sudah diselesaikan: Allah telah menjanjikan kepadamu janji yang benar, dan akupun telah menjanjikan kepadamu tetapi aku menyalahinya. Sekali-kali tidak ada kekuasaan bagiku terhadap kamu, melainkan sekedar aku mengajak kamu lalu kamu mematuhi ajakanku, oleh sebab itu janganlah kamu mencerca aku, akan tetapi cercalah dirimu sendiri. QS 14 : 22
وقال الشيطان لما قضي الأمر إن الله وعدكم وعد الحق ووعدتكم فأخلفتكم وما كان لي عليكم من سلطان إلا أن دعوتكم فاستجبتم لي فلا تلوموني ولوموا أنفسكم ما أنا بمصرخكم وما أنتم بمصرخي إني كفرت بما أشركتمون من قبل إن الظالمين لهم عذاب أليم
6.       Setan / iblis selalu melihat manusia dan mengendalikan pikiran orang-orang yang tidak beriman dimanapun mereka berada.
Sesungguhnya setan dan jama’ah-jama’ahnya melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman. QS. 7 : 27
يا بني آدم لا يفتننكم الشيطان كما أخرج أبويكم من الجنة ينزع عنهما لباسهما ليريهما سوءاتهما إنه يراكم هو وقبيله من حيث لا ترونهم إنا جعلنا الشياطين أولياء للذين لا يؤمنون




Sumber Jangan Kalian Mengikuti Langkah Setan Disadur dari Text Asli Tausiah KH Ahmad Husaini, Karawang
Text Asli Tausiah:


No comments:

Post a Comment